Putri shahra Mahasiswa PAI Semester VII Ikut Terlibat dalam Kegiatan Relawan Penanggulangan Banjir Aceh
Aceh Utara, 24 desember 2025. Putri Shahra, mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) semester VII, turut berpartisipasi sebagai relawan dalam kegiatan kemanusiaan yang diselenggarakan oleh Yayasan HBDC FOUNDATION. Kegiatan relawan ini dilaksanakan mulai Kamis, 24 Desember hingga Rabu, 31 Desember dengan total pengabdian selama 8 hari di sejumlah wilayah terdampak banjir di Kabupaten Aceh Utara.
Adapun lokasi pelaksanaan kegiatan relawan tersebut meliputi Desa Remoh Rayeuk, Kecamatan Langkahan, Desa Riseh Tunong, Kecamatan Sawang, serta Desa Bluka Teubai, Kecamatan Dewantara, Aceh Utara. Kegiatan ini difokuskan pada pendampingan masyarakat terdampak bencana, penyaluran bantuan kemanusiaan, serta dukungan sosial bagi warga yang terdampak banjir.
.jpeg)
Partisipasi Putri Shahra sebagai relawan merupakan bentuk kepedulian mahasiswa terhadap isu kemanusiaan dan lingkungan. Ia menilai bahwa banjir besar yang melanda Aceh pada akhir tahun 2025 tidak semata-mata disebabkan oleh faktor alam, melainkan juga merupakan akumulasi dari lemahnya tata kelola lingkungan dan kebijakan pembangunan.
“Banjir besar yang melanda Aceh pada akhir 2025 bukan sekadar bencana alam, melainkan akumulasi kelalaian kebijakan. Hujan ekstrem hanya menjadi pemicu, sementara akar persoalannya terletak pada lemahnya tata ruang, degradasi daerah aliran sungai, alih fungsi lahan, serta minimnya investasi dalam mitigasi risiko,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa kerusakan infrastruktur, lumpuhnya akses ekonomi, serta terganggunya layanan pendidikan dan kesehatan mencerminkan pola penanganan bencana yang masih bersifat reaktif.
“Negara hadir setelah bencana, namun absen sebelum bencana. Anggaran tersedot untuk pemulihan darurat, bukan pencegahan jangka panjang,” lanjutnya.
Kegiatan relawan ini mendapat apresiasi dari pimpinan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK). Wakil Dekan III FTIK UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe, Dr. Nurul Fadhillah, M.Hum., menyampaikan penghargaan atas keterlibatan mahasiswa PAI dalam aksi kemanusiaan tersebut. Menurut beliau, partisipasi mahasiswa dalam kegiatan sosial merupakan wujud nyata implementasi nilai-nilai akademik, kepedulian sosial, dan tanggung jawab moral sebagai insan akademik.
Selain itu, Ketua Jurusan Pendidikan Agama Islam, Dr. Nia Wardhani, M.A., turut memberikan apresiasi dan rasa bangga atas keterlibatan Putri Shahra dalam kegiatan relawan tersebut. Beliau menilai bahwa keikutsertaan mahasiswa PAI dalam aksi kemanusiaan menjadi contoh positif bagi mahasiswa lainnya untuk aktif berkontribusi dalam menyelesaikan persoalan sosial dan lingkungan di tengah masyarakat.
Beliau juga berharap pengalaman ini dapat menjadi bekal berharga bagi mahasiswa dalam mengembangkan kepekaan sosial, kepemimpinan, serta integritas sebagai calon pendidik dan intelektual Muslim yang peduli terhadap permasalahan umat dan bangsa